Laman

Rabu, 29 Juni 2011

Pamitan.... !!! (1-Edisi RZ)

Tak Terasa sudah hampir 30 hari saya meninggalkan Rumah Zakat, Makassar & sahabat-sahabat terbaikku di Makassar. Untuk kisah2 perpisahan saya, akan saya bagi menjadi beberapa versi. Tahap pertama ini untuk edisi Rumah Zakat dulu. Selanjutnya akan saya sambung dengan versi perpisahan kedua, bersama sahabat-sahabat lingkaran cahayaku disana.

Untuk edisi yang pertama ini, saya lampirkan postingan terakhir saya di website internal Rumah Zakat, dalam rangka pamitan dgn "Sobat Pejuang" (begitu para karyawan disana disebut) di seluruh Indonesia. Lumayan juga, statistik postingan ini di website internal RZ terbaca sebanyak +/- 500-an kali, dengan 22 komentar (termasuk balasan komentar dari saya yah).

Selamat membaca....

404 Hari Berjuang Bersama Sobat Pejuang

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Sobat pejuang , ana mohon pamit ya…


Terhitung 1 Juni besok merupakan berakhirnya masa kerja saya sebagai ZIS Consultant bersama lembaga ini setelah rentang waktu 1 tahun 1 bulan 9 hari. Bukan waktu yang lama untuk sebuah pengabdian, tetapi bukan waktu yang sebentar untuk sebuah pembelajaran bermakna.


Saya menghaturkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk belajar dan bekerja di Rumah Zakat. Terima kasih sebesar-besarnya atas kesempatan, bimbingan dan kepercayaan yang telah lembaga berikan kepada saya, untuk turut berkarya dalam lembaga ini. Saya memiliki kebanggaan tersendiri untuk turut bekerja di dalamnya.

Tak lupa saya mohon maaf kepada seluruh karyawan serta jajaran manajemen Rumah Zakat terutama sobat pejuang di Cabang Makassar & Regional Kasulpa apabila terdapat hal-hal yang tidak berkenan yang telah saya lakukan selama bekerja di Rumah Zakat. Apalah daya seorang manusia….

Saya berharap selalu, Rumah Zakat mendapatkan yang terbaik dan menjadi lembaga yang terus maju dan sukses.
Kepada keluarga kecilku sobat pejuang di Cabang Makassar & regional Kasulpa, terima kasih atas ukhuwah & kerja samanya selama ini. Bersama kita sudah merasakan “soul” pekerjaan kita dalam membahagiakan para mustahik & menyamankan para donatur & mitra kita. Buat Tim Funding Makassar & Kasulpa, sensasi “merah” & “hijau” menjadi saat yang menegangkan & memacu adrenalin untuk senantiasa berprestasi.

Izinkan saya untuk pamit kepada sobat pejuang sekalian…

DUA MATA, DUA TANGAN

ada kalanya kita seperti dua mata

tak pernah berjumpa

tapi selalu sejiwa


kita menatap kea rah yang sama

walau tak berjumpa

mengagumi pemandangan indah

dan berucap : Subhanallah


kita bergerak bersama

walau tak berjumpa

mencari pandangan yang dihalalkan

menghindar dari yang diharamkan

dan berucap : Astaghfirullah


kita menangis bersama

walau tak berjumpa

dalam kecewa, sedih ataupun gembira

duka dan bahagia

dan tetap berucap : Alhamdulillah


kita terpejam bersama

walau tak berjumpa

member damai dan rehat

sambil berucap : Laa haula wa laa quwwata illa billaah…


tapi kadang kita perlu menjadi dua tangan

berjumpa dalam sedekap shalat

berjama’ah menghadap Allah


tapi kadang kita perlu menjadi dua tangan

berjumpa dalam membersihkan

segala kotor dan noda dari badan…


(Puisi by : Salim A. Fillah, “Dalam Dekapan Ukhuwah”) (Backsound by : Erwin Gutawan n Swara 17, “Kapan-Kapan”)

Komentar :

22 komentar untuk “PAMITAN SOBAT”

M Mustaqim Syukur, Non Formal Education Officer Rumah Juara Indonesia - Makasar

30 Mei 2011 16:01

Wah, Ngak Nyangka nih Bu ina, bersamaan masuknya tapi pamitan deluan.... Meski Kita di cabang sedih krn kurang satu bagian dr tim yg tiap selasa jd mentor Englis Day...Hmmm... Sukses Di Disana Ina Ya..!!!. Giring Temang Kantornya Jadi Donatur RZ ya....Hehehe

Muhammad Tri Harmoko, Corporate Secretary RZ - Pusat

30 Mei 2011 18:18

sedih sekali saya.....


Sigit Wardono, Branch Manager RZ - Solo

30 Mei 2011 22:33

cepat sekali berlalu...


Budi Prasetya Dwi Putra, Branch Manager RZ - Makassar

30 Mei 2011 22:56

mencinta jangan terlalu, bisa jadi nanti kan benci

membenci janganlah terlalu, bisa jadi nanti kan cinta

bijaklah menyediakan ruang hati...

segala yang terjadi jua yang terbaik


selamat berjuang sista... salam buat keluarga disana...


Muhammad Luthfi Alfin, SH.I, ZIS Consultant RZ - Banjarmasin

31 Mei 2011 05:22

Selamat jalan Sahabat..Terima Kasih selama ini sudah turut serta meramaikan Perjuangan bersama Zisco-zisco d Kasulpa..

Fatimah, Call Centre RZ - Pusat

31 Mei 2011 07:44

Wa"alaykumsalam Warohmatullahi Wabarokaatuh, Selamat jalan dan selamat berjuang ya Teh Ina..Sukses ^_^

Fitriani, Operating of Branch RZ - Makassar

31 Mei 2011 08:06

Sedih sekali Rasanya melihat orang yg luar biasa meninggalkan rumah kita ini...tp saya yakin RZ akan tetap di hatimu sobat... selamat berjuang diladang yg baru dan kami tunggu donasi2nya yaa^_^

Maya Priana, Member Relationship Officer Rumah Mandiri Indonesia - Makassar

31 Mei 2011 08:16

Tidaklah mesti selalu bersama… Bersama dalam bekerja dan bekerja bersama Perjuangan Besar ini layaknya pengaturan matahari, bulan, dan planet-planetNya Planet berrputar pada satu orbit yang sama, namun memiliki garis edarnya sendiri Inilah kebersamaan yang menembus ruang dan waktu… Dimanapun nantinya kita.. Bahwa kita senantiasa berputar pada orbit yang sama…bekal untuk berjumpa denganNya Berputar dalam orbit keimanan, keikhlasan, dan keistiqomahan ----------------------------------------------- Persaudaraan seperti ranting-ranting pohon yang disapa angin, Sesaat mereka seiring melambai…. …indah,bukan!? Namun terkadang berbenturan, maka maafkan! Selamat berjuang di tempat yang baru ^_^ Keep On Fighting Till The End…………K.O.F.T.E!

Amda Usnaka, Corporate Secretary Dept. Head RZ - Pusat

31 Mei 2011 08:20

Walaupun tak pernah bertemu, tp aku salah satu fans mu mba....capaian hijau setiap bulan :), aku berfikir dirimu pasti akhwat yg hebat


selamat berjuang ya mba, dimanapun insya Allah selalu diberikan yg terbaik oleh Allah,

Astri Pusparini, Operating of Region RZ - Regional Kasulpa

31 Mei 2011 08:31

Waalaykumsalam Mb Ina Suksess dimanapun...

Wahyuni Juniarti Talib, Member Relationship Officer Rumah Mandiri Indonesia - Makassar

31 Mei 2011 08:34

Kak Inha ku sayang, berat rasanya mengucapkan kata perpisahan kita ini... begitu dahsyatnya perjuangan kaka di lembaga ini membuahkah hasil yang luar biasa, semoga di tempat baru nanti,,, memberikan warna ya seperti warna yang ada di lembaga ini. Miss U Sista ^_^

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:05

@taqim : makasih do"anya. Yg rajin belajar bhs Inggris, mhn maaf jg selama ini kadang jutek terkait laporan dll. maklum, suara zisco = suara donatur. Siip... insya Allah jd duta RZ dsana.

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:10

@ pak Trieha : makasih banyak atas support & rekomendasinya. Smg tetap mnjd pemimpin yg dekat dgn bawahannya.

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:13

@ pak sigit : selama apapun waktunya pak, pasti akan tetap terasa singkat

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:16

@ Pak Budi : yup, yg penting yg sedang2 sj. Makasih banyak pak atas masukan, bantuan & arahannya selama ini. You"re one of the best leader that RZ has, Big Bro...

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:17

@ Pak Alfin : Iya pak, sama2. Senang bs bekerja sama & bersaing dgn bpk dlm pencapaian2.... /(^_^)\

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:20

@ Teh Imah : Iya teh, makasih. Walopun blm pernah berjumpa. Tetap konsisten dgn senyuman d setiap penerimaan telponnya.

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:23

@ Kak Fitri : iya kak, jzk. Walopun dirimu agak kutakuti pd awal msk, tp dugaan hanyalah dugaan. Makasih sdh jd kakak yg baik. /(^____^)\

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 11:27

@ Kak Maya : Rekan sepejuangan dr rmh, dr kampus, sampe d lembaga ini. Sebait sy"ir bwt mu kak dr Salim A. Fillah: Saudara seiman itu ad/ dirimu hanya sj dia itu org lain sebab kalian saling percaya mk kalian ad/ satu jiwa hanya kini sedang hinggap d jasad yg berbeda KOFTE jg bwt kak maya

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 12:55

@ bwt teh amda (bener yah namanya?) : makasih... intinya laa haula walaa quwwata illa billah teh. Sy itu g ada apa2nya teh, kesuksesan dtg nya dr Allah

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 13:05

@ Mba Astri : makasih banyak atas kerja sama nya mba. Maaf kadang jd amil yg nakal d Kasulpa... Sukses jg bwt mba Astri

Zabrina Masud Mangka, RZ - Makassar

31 Mei 2011 13:08

@ Dek Yuni : Makasih jg ya dek, sy belajar banyak dr Yuni...

Tidak ada komentar: